GAME LEVEL 6- DAY 17- STIMULASI MATEMATIS LOGIS

by - September 21, 2019

Day 17: Klasifikasi dan Letak belanjaan

Meira ikut mama ke pusat belanjaan grosir di dekat rumah. Mama memang senang bepergian ke tempat yang dekat. Supaya hemat waktu dan hemat tenaga, tentu saja hemat bbm. Hihii. Kami udah beberapa kali ke pusat belanjaan ini, mama mencoba mengetes Meira apakah dia tau lokasi benda yang mama maksud. “Kak.. tempat buah mangga dimana?”ia berjalan ke arah tumpukan buah mangga, “di sini.” Katanya. “Kenapa buahnya kok di pisah-pisah gini kak? Ini ada kelengkeng, apel, jeruk, mangga. Supaya apa coba?” tanya mama. “hmm. Ga tau.” Katanya. “supaya kalo kita mau ambil gampang, kalau bercampur kita susah milihnya kan kalau mau ambil.” Jelas mama. “tempat sayuran di mana kak?””di situ.” “tempat buah mana lagi kak?” di situ. “kalau tempat daging, ikan dimana?” tanya mama lagi. “di sana” tunjuknya. Mama pun memiliih beberapa buah dan mengajak Meira untuk menimbang. Meira terus memperhatikan. “Kak coba lihat tante itu nimbangnya, pake kalkulator juga kan hitung-hitungnya.” Meira melihat lagi cara tante memencet-mencet tombol kalkulator timbangan sehingga keluarlah harga.







                Meira mengajak ke tempat ikan, ia ingin melihat ikan-ikan hidup di dalam aquarium. “kak.. ini ikan apa saja?” tanya mama, Meira hanya tau ikan lele di bak kolam yang di atas. Hhihi. Jadilah mama menunjukkan nama-nama ikan dan kelompoknya. “supaya apa ikannya dipisah kak?” tanya mama lagi. “supaya gampang dipilih dan diam… bil..” jelas mama. Setelah itu Meira mengajak ke tempat yoghurt. Sempat kami tukar merk berhubung ada bonus dapat satu lagi jika membeli.  Dua yoghurt yang udah diselotip bareng pun mengundang Meira bertanya, “ma, kok empat sih yoghurtnya? Satu lagi buat siapa? “tanyanya. “Sisa satu nanti untuk bareng-bareng kak..” begitu juga beli saus cabe, mama piliih yang ada gratisna saus tomat. Hihihi. Yukkk lanjut cari yang lain. Begitulah kami belajar matematika di pusat perbelanjaan ini. Alhamdulillah..  


You May Also Like

0 comments